AR EN ID

Mahasiswa UNUJA Berperan Aktif dalam Observasi Hilal Awal Ramadhan 1445 H

WIB. Diakses: 207x. Mahasiswa UNUJA Berperan Aktif dalam Observasi Hilal Awal Ramadhan 1445 H

Situbondo -  Pada hari Minggu (10/03/2024), Mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Nurul Jadid (UNUJA) menunjukkan peran aktif mereka dalam kegiatan observasi hilal awal Ramadhan 1445 H di Pantai Kalbut Situbondo.

Kegiatan observasi hilal atau rukyatul hilal ini merupakan proses pembuktian untuk memastikan hasil hisab pada penentuan awal bulan Hijriyah. Hal ini penting karena perubahan bulan Hijriyah mengikuti pergerakan bulan.

Pantai Kalbut Situbondo dipilih sebagai lokasi observasi karena memiliki posisi yang sangat baik, yaitu pada koordinat 114° 0' 46" BT dan 7° 37' 29" LS dengan ketinggian 13 meter. Posisi ini memungkinkan pengamatan hilal yang lebih optimal dibandingkan dengan tempat lain di daerah Tapal Kuda.

Berdasarkan data hisab, ijtima' akhir Sya'ban terjadi pada hari Ahad 10 Maret 2024 jam 15.50 WIB dengan tinggi hilal 0° 58' 12,9" pada saat matahari terbenam.

Mahasiswa Prodi Hukum Keluarga UNUJA bersama Lajnah Falakiyah PP Nurul Jadid tidak hanya melakukan observasi hilal, tetapi juga mempraktikkan ilmu falak yang telah mereka pelajari di bangku perkuliahan.

Meskipun hilal tidak terlihat baik secara langsung maupun melalui teropong, kegiatan ini memberikan pengalaman berharga bagi para mahasiswa dalam memahami ilmu falak dan perannya dalam penentuan awal bulan Hijriyah.

Observasi hilal awal Ramadhan 1445 H di Pantai Kalbut Situbondo merupakan kegiatan yang bermanfaat bagi para mahasiswa Prodi Hukum Keluarga UNUJA. Selain menambah pengetahuan dan pengalaman, kegiatan ini juga meningkatkan komitmen mereka dalam mempelajari ilmu agama dan berkontribusi dalam syiar Islam.

-

Pewarta : Zainuddin S

Editor : Kangsofy

Foto : Zainuddin S

Copyright © HUMAS UNUJA 2024

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap