AR EN ID

Studi Banding dan Seminar; Perkuat Jejaring untuk Tingkatkan Mutu MPI

WIB. Diakses: 1.150x. Studi Banding dan Seminar; Perkuat Jejaring untuk Tingkatkan Mutu MPI

UNUJA.AC.ID- Kamis (6/12), Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Agama Islam Universitas Nurul Jadid, memperoleh suatu kehormatan atas kedatangan Himaprodi MPI Insud Lamongan. Kehadiran mahasiswa tersebut yakni untuk melakukan studi banding dengan Prodi. MPI UNUJA.

Kegiatan Studi Banding yang dikemas dalam acara Seminar Pendidikan dengan tema “Mempererat Silaturahmi dalam Meningkatkan Mutu Mahasiswa Manejemen Pendidikan Islam” berjalan dengan sangat hikmat.

Berlangsungnya seminar dimulai dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Himne  PP. Nurul Jadid dan Mars UNUJA. Dalam kegiatan tersebut turut hadir Wakil Rektor I, Dekan FAI, Ka. Prodi MPI UNUJA, dan Ka. Prodi MPI Insud Lamongan.

Dimas Eko Cahyono selaku ketua penyelenggara menyampaikan tujuan diadakannya acara tersebut yakni untuk membangun tali silaturahmi antar Prodi. MPI se-Jawa Timur,  khususnya UNUJA dan Insud Lamongan.

“Menambah jejaring dalam rangka meningkatkan kualitas kompetensi ke MPI-an”, ujar ketua penyelenggara serta Ketua Immapsi Jatim Priode 2018/2019 tersebut.

Warek l, Drs. H. Hambali, M. Pd., dalam sambutanya mengucapkan terima kasih kepada Insud Lamongan yang sudah berkenan hadir dan melakukan studi banding bersama di UNUJA.

“Mudah-mudah pertemuan atau silaturahmi ini, Allah senantiasa mempermudah dalam mencapai cita-cita kita. Kepada mahasiswa, tidak ada sesuatu yang diperoleh dengan tidur-tiduran, tentunya butuh keseriusan dan berdoa kepada Allah SWT," ujar Warek I dalam sambutannya. (M. Yahya-SJ)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap