AR EN ID

OSPEKTREN: Mahasiswa Unggul, Inovatif dan Berkeadaban

WIB. Diakses: 1.612x. OSPEKTREN: Mahasiswa Unggul, Inovatif dan Berkeadaban

UNUJA.AC.ID- Hari ini (8/9), mahasiswa baru Universitas Nurul Jadid (UNUJA) mengikuti upacara pembukaan Orientasi Pengenalan Kampus dan Pesantren (OSPEKTREN) 2018 di depan halaman kampus utama UNUJA. Hadir dalam upacara pembukaan OSPEKTREN Rektor UNUJA, KH. Abdul Hamid Wahid serta seluruh jajaran sivitas akademika UNUJA.

OSPEKTREN 2018 menjadi gerbang awal mahasiswa baru untuk mengenal kultur lingkungan dan dunia perkuliahan. Dalam pembukaan OSPEKTREN UNUJA, Rektor sekaligus inspektur upacara menyampaikan kepada seluruh mahasiswa baru agar bisa memahami dan turut berperan aktif dalam melaksanakan visi dan misi UNUJA.

“Saya harap mahasiswa baru bisa segera berdamai dengan lingkungan yang baru ini. Harus bisa menikmati segala sesuatu yang akan dijalani nantinya. Dengan demikian harapan saya, kita bisa bersama-sama untuk mengawal dan melaksanakan visi dan misi universitas ini”, ujar Bapak Rektor dalam sambutannya.

“Kita harus bisa menjadi mahasiswa yang unggul, inovatif dan berkeadaban. Inilah cita-cita universitas ini yang tertuang dalam visi dan misinya. Demikianlah kita harus mengarahkan tujuan kita, seraya menata niat agar kita bisa benar-benar meraih cita-cita tersebut”, imbuh Rektor.

Pembukaan OSPEKTREN ditandai dengan pelepasan balon dengan tulisan OSPEKTREN 2018 oleh Rektor UNUJA bersama-sama dengan Ketua Panitia OSPEKTREN, Rahmat Hidayat. (Humas)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap