UNUJA.AC.ID- Sabtu (16/3) bertempat di Aula Universitas Nurul Jadid, sebagai salah satu langkah dalam memperkaya khazanah keilmuan yang nantinya bisa dijadikan bekal dalam dunia kerja profesional bahkan kehidupan bermasyarakat secara luas, Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) Keperawatan Fakultas Kesehatan Universitas Nurul Jadid menggelar Seminar Nasional bertemakan “Peningkatan Kepuasan Pelanggan dalam Prespektif Management Rumah Sakit”.
Hadir dalam seminar, Dekan Fakultas Kesehatan-Handono Fatkhur Rahman, Wakil Rektor I-Hambali, dosen serta mahasiswa dari berbagi Perguruan Tinggi. Sebagai narasumber, Himaprodi Keperawatan mengundang Ka. Dinkes Probolinggo-dr. Anang Budi dan Dosen Keperawatan-Husnul Khotimah.
Dalam penyampaiannya, dr. Budi (sapaan akrab beliau) mengapresiasi atas penyelenggaraan Seminar Nasional yang digawangi oleh teman-teman mahasiswa yang terhimpun dalam Himaprodi Keperawan. Menurutnya, dengan semangat para pemuda khususnya para mahasiswa yang aware terhadap kebutuhan informasi dan pengetahuan yang diperlukan dalam menelaah tantangan kedepan khususnya dalam bidang kesehatan, maka dengan cara saling tatap muka dan sharing informasi seperti ini menjadi cara yang tepat untuk terus meningkatkan pengetahuan dan pengalaman yang nantinya bisa diterapkan dalam kehidupan dunia kerja profesional.
Dengan demikian, sebagai mahasiswa Prodi Keperawatan sudahlah tentu menjadi sebuah keharusan untuk mengetahui perkembangan pelayanan kesehatan. Agar ini bisa dijadikan bekal ketika para mahasiswa nanti telah lulus dan terjun ke dunia profesional kesehatan. (Humas)