AR EN ID

Lagi, UNUJA Tunjukkan Gaungnya dengan Membawa Gelar Juara di Kancah Nasional

WIB. Diakses: 1.345x. Lagi, UNUJA Tunjukkan Gaungnya dengan Membawa Gelar Juara di Kancah Nasional

UNUJA.AC.ID- Universitas Nurul Jadid (UNUJA) utus 2 mahasiswi Prodi. Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir (IQT) sebagai tim dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an (LKTIQ) tingkat nasional 2018. Kegiatan ini diselenggarakan oleh UKM Pengembangan Tahfidhul Qur’an (UPTQ) UIN Sunan Ampel Surabaya selama 2 hari, 05-06 Mei 2018, bertempat di Kampus UIN SA Surabaya.

Mengusung tema “Al-Qur’an dan Peradaban Bangsa – Menggali Inspirasi Kearifan Lokal Melalui Nilai-nilai Qur’an dalam Mewujudkan Indonesia Berkeadaban”, akhirnya berhasil menyedot animo para peserta untuk turut mengikuti kegiatan LKTIQ ini. Terbukti dari jumlah peserta yang hadir dalam lomba kali ini yakni sebanyak kurang lebih 200 peserta dari berbagai perwakilan PTS/PTN se Indonesia.

Dari jumlah peserta lomba yang hadir tersebut, kedua mahasiswi UNUJA (sebagai tim), Sherly Dwi Agustin dan Nurul Azizah berhasil sabet Juara Harapan II. Tak ayal merekapun terkejut dan merasa sangat bahagia, karena melihat pesaing-pesaing yang lainpun tidak kalah hebat yang juga berasal dari kampus-kampus unggul di Indonesia.

Judul karya tulis ilmiah yang mereka ajukan dalam lomba LKTIQ kali ini adalah “Aktivasi Korteks Prefrontal dalam Membangun Empati: Penanggulangan Tindak Genosida Perspektif QS. Al-alaq Ayat 15-16”. Mereka berhasil menyisihkan beberapa kampus unggul dengan mengangkat judul tersebut dan berhasil meraih juara Harapan II se Indonesia. Hal ini memberikan semangat baru bagi mereka untuk terus mempertahankan apa yang sudah diperoleh dan berusaha agar bisa menjadi lebih baik lagi kedepannya. Semoga prestasi ini juga menjadi cambuk semangat bagi mahasiswa UNUJA yang lainnya dalam berkompetisi baik di tingkat regional, nasional atau bahkan internasional. (HumPro)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap