AR EN ID

UNUJA Hadiri Rapat Pimpinan PTKIS Kopertais Wilayah IV Surabaya

WIB. Diakses: 1.329x. UNUJA Hadiri Rapat Pimpinan PTKIS Kopertais Wilayah IV Surabaya

UNUJA.AC.ID- Rapat pimpinan PTKIS (Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta – Kopertais Wilayah IV Surabaya dengan mengusung tema “Penguatan Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi dan Kemandirian Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) Kopertais Wilayah IV Surabaya di Era Revolusi Industri (4.0). Rapat kali ini dilaksanakan selama 3 hari yakni pada hari Jum’at – Minggu, tanggal 26-28 April 2019 bertempat di Hotel Primier Place Jl. Juanda No 73 Surabaya.

Rapat dibuka oleh Koordinator Kopertais IV Surabaya Prof. Dr. H. Masdar Hilmy, Ph. D. pada pukul 15:30 WIB. Rapim dihadiri oleh 176 pimpinan se-kopertais Wilayah IV Surabaya, mulai Perguruan Tinggi yang ada di Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur. Dalam sambutannya Masdar menyampaikan beberapa hal penting yang menjadi syarat untuk memperoleh nilai unggul terkait dengan persiapan Peguruan Tinggi dalam menghadapi reformulasi instrumen Akreditasi 4.0. Pertama: bahwa untuk memperoleh atau mendapatkan kriteria unggul pada item borang standar kemahasiswaan apabila ada sejumlah mahasiswa asing luar negeri minimal 2% dari total jumlah mahasiswa yang tersingkron dalam sistem PDDIKTI. Kedua: dalam mempersiapkan akreditasi hendaklah dilakukan secara terencana, bertahap, kontinu, dan terevaluasi. Hal ini perlu dilakukan karena adanya reformulasi instrumen borang akreditasi yang ditekankan pada Laporan Evaluasi Diri dan Laporan Kinerja Perguruan Tinggi. Ketiga: Pimpinan Perguruan Tinggi harus mampu melakukan peningkatan tata kelola pada  Tridharma, SDM, sarana dan prasarana, karena akreditasi Perguruan Tinggi akan menjadi tolak ukur tingkat kepercayaan masyarakat.

H. Hambali sebagai Wakil Rektor I Universitas Nurul Jadid hadir mewakili Rektor, menyampaikan bahwa ada beberapa materi yang disampaikan pada kesematan tersebut sebagai penguat tema Rapim, diantaranya adalah materi: Relevansi Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi dengan 9 kriteria dengan mutu Pendidikan Tinggi, yang disampaikan oleh Suparto, S. Ag. M. Ed. Ph. D. dari BAN-PT. Kemudian juga ada materi yang disampaikan oleh Prof. Dr. H. Arskal Salim, Gp. M. Ag., tentang kemandirian pengelolaan PTKIS di Era Revolusi Industri 4.0. Disamping materi tersebut, ada juga materi yang menjadi salah satu titik tekan layanan bagi Kopertais Wilayah IV untuk PTKIS tentang SIMKOPTA.

Pada kesempatan ini, Hambali mengusulkan beberapa poin terkait upaya reformulasi SIMKOPTA.  Adanya SIMKOPTA, menjadi keunikan tersendiri bagi Kopertais Wilayah  IV dimana kami akui, dengan adanya SIMKOPTA, tidak akan ada ijazah bodong yang dikeluarkan Perguruan Tinggi di bawah naungan Kopertais IV. Namun demikian terkadang dengan beragam pelaporan, membuat administrasi Perguruan Tinggi menjadi sedikit terhambat. Karenanya kami mengusulkan, pertama:  perlu adanya reformulasi sistem dalam SIMKOPTA agar dapat selaras dengan pelaporan lain seperti pelaporan EMIS, PDDIKYI, PIN, dan SIVIL, kedua: Perguruan Tinggi agar diperkenankan melakukan pengelolaan data secara mandiri untuk data mahasiswa dan dosen, ketiga: usul ada reformulasi fitur yakni: pengajuan perubahan data, pengajuan klaim mahasiswa pindah dari PT lain di bawah Kopertais Wilayah IV, dan pengajuan jabatan fungsional, PAK dan kepangkatan secara online. Untuk mempermudah kinerja bagi operator Hambali juga mengusulkan agar NIRL diubah menjadi NINA (Nomor Induk Ijazah Nasional) agar selaras dengan PDDIKTI dan PIN yang akan diwajibkan pada tahun depan.

Dr. H. M. Yunus Abu Bakar, M. Ag., sebagai sekretaris Kopertais Wilayah IV Surabaya mengapresiasi usulan-usulan tersebut dan menyampaikan bahwa usulan itu akan dijadikan sebagai komitmen utama sebagai wujud kepedulian layanan kepada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) Kopertais Wilayah IV Surabaya. (Humas)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap