AR EN ID

Fakultas Kesehatan Universitas Nurul Jadid Gelar Pelatihan USG Obstetri Dasar

WIB. Diakses: 255x. Fakultas Kesehatan Universitas Nurul Jadid Gelar Pelatihan USG Obstetri Dasar

Probolinggo, 12 Januari 2024  - Fakultas Kesehatan (Fkes) Universitas Nurul Jadid menggelar pelatihan USG Obstetri Dasar pada 10-11 Januari 2024 di Wisma Dosen Universitas Nurul Jadid. Kegiatan ini diikuti oleh 25 peserta yang terdiri dari dosen Fkes dan alumni Prodi D3 Kebidanan.

Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tenaga pendidik dalam pemeriksaan USG Obstetri Dasar. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat berkontribusi secara tidak langsung meningkatkan pelayanan masyarakat di fasilitas pelayanan kesehatan, seperti pelayanan antenatal terpadu.

Kegiatan pelatihan diawali dengan seremonial pembukaan yang dihadiri oleh Dekan Fkes, Dr. Sri Astutik Andayani, S.Kep., Ns., M.Kes. Dalam sambutannya, Dekan menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan cikal bakal pengembangan layanan berbasis masyarakat fakultas kesehatan yang akan dikolaborasikan dengan Klinik Azzainiyah Nurul Jadid.

"Pelatihan ini tidak hanya sekedar melaksanakan rangkaian kegiatan penerimaaan Hibah berupa alat USG Dari Kemendikbud namun juga bisa peruntukkan untuk Pengembangan berbasis layanan masyarakat langsung," ujar Dekan.

Kegiatan pelatihan ini didampingi dan  dilatih langsung oleh tenaga ahli dokter spesialis kandungan yaitu dr.Hj.Yessy Rahmawati, Sp.OG, M.H,M.Kes pelatihan dibagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama, peserta mendapatkan materi tentang teori USG Obstetri Dasar. Pada sesi kedua, peserta melakukan simulasi pemeriksaan USG kepada pasien ibu hamil.

Peserta pelatihan mengaku sangat senang mengikuti kegiatan ini. Mereka merasa mendapatkan pengetahuan dan keterampilan baru yang sangat bermanfaat bagi profesi mereka.

"Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi kami. Kami mendapatkan pengetahuan dan keterampilan baru yang sangat penting bagi profesi kami sebagai tenaga kesehatan," ujar salah satu peserta pelatihan.

Dengan terselenggaranya pelatihan ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di masyarakat, khususnya dalam bidang pemeriksaan USG Obstetri Dasar.

(Humas UNUJA / Kangsofy)

KANTOR

Universitas Nurul Jadid (UNUJA)
Karanganyar, Paiton, Probolinggo,
Jawa Timur, Indonesia
Kode Pos: 67291

Lihat Di Peta
Telp 0888 30 77077
Fax 0888 30 77077
unuja@unuja.ac.id

KERJA SAMA

Nasional
Internasional

2024 © PDSI Universitas Nurul Jadid | Sitemap